Selama ini kita tahu Ridwan Kamil dan sang istri, Atalia Praratya, selalu terlihat mesra.
Kang Emil, panggilan Ridwan Kamil, selalu mengunggah kemesraannnya dengan Atalia Praratya di akun Instagram ridwankamil.
Tapi sepertinya hubungan mereka pernah nggak harmonis guys.
Atalia Praratya ungkapkan sesuatu yang cukup menghebohkan.
Dia mengaku pernah menyukai pria lain selain Ridwan Kamil.
Hal ini menyulut kecemburuan Kang Emil.
Pengakuan ini disampaikannya melalui acara Ini Talk Show, NET TV.
Istri Kang Emil akui sangat menyukai pria asal Korea Selatan.
Siapa dia?
Tak lain tak bukan yaitu Lee Min Ho.
Perempuan yang sering disebut cinta oleh Kang Emil ini mengakui pernah tergila-gila dengan drama Korea atau K-Drama.
Hal ini membuat Kang Emil cemburu saat itu.
Sule : Ibu katanya ngefans banget dengan Lee Min Ho?
Atalia Praratya: iya banget, jadi dulu senang banget nonton Korea.
Sempat ada ini juga (mengelus punggung Kang Emil).
Sule: Cemburu?
Atalia Praratya: Iya
Sule: Cieeeeee
Kang Emil seketika mengepalkan telapak tangannya.
Ayah dua orang anak ini terlihat berekspresi marah.
Hal ini membuat semua penonton tertawa melihat tingkah Kang Emil.
Namun tak lama Kang Emil tertawa.
Wah sang istri suka Korea.
Kang Emil cuma bisa gigit jari ya guys.
http://dulichgiarenhat.com/
No comments:
Post a Comment